Langsung ke konten utama

BELAJAR MEMBANGUN "PERSONAL BRANDING" DENGAN SEBUAH BLOG


Mungkin diantara kita sudah banyak yang mengetahui apa itu Personal Branding. Tetapi ternyata masih banyak yang belum tau, bahkan salah persepsi tentang apa itu Personal Branding. Ya Personal Branding, sesuatu yang bisa menunjukkan siapa diri kita, apa kekhasan kita dan apa kemampuan kita. Sebagian besar dari kita beranggapan bahwa sebuah Personal Branding hanya bisa dimiliki oleh orang-orang hebat yang telah memperoleh prestasi di banyak tempat. Atau mungkin sudah mendapatkan kepopuleran tingkat tinggi dengan seabrek kejeniusannya, oh tidak, ini salah. Seseorang yang memiliki tingkat kepopuleran, kejeniusan, kepandaian, kepiawaian dan kemampuan yang tinggi belum tentu mempunyai Personal Branding yang baik dan bagus di mata masyarakat.  

Pada dasarnya membangun Personal Branding itu tidaklah sulit. Personal Branding adalah sesuatu  yang melekat pada diri kita, dan hal ini bisa diketahui oleh orang lain disekitarnya serta diluar lingkungannya. Tentu saja dalam hal ini adalah sesuatu yang baik, bukan karena kemampuan, keegoisan, keangkuhan dan kecongkaan karena sudah merasa diatas segalanya. Terlepas dari hal tersebut, Personal Branding merupakan sebuah hal yang telah melekat dan merupakan ciri khas pembawaan atau kemampuan pribadi dari seseorang. Ciri khas atau kemampuan pribadi ini tidak akan bisa didapatkan melalui sebuah pencitraan, tetapi melalui sebuah pengalaman panjang dan proses kehidupan seseorang dengan mengasah bakat alaminya. Hal ini akan mengalir apa adanya dan bisa menjadikan sebuah kepribadian yang kuat. Proses ciri khas atau kemampuan pribadi inipun tidak akan bisa dibuat-buat, karena akan tetap sesuai dengan pembawaaan masing-masing orang. Misalnya seseorang yang suka dengan seni akan mengekpresikan melalui bentuk kegiatan seni, seseorang yang suka mendesain akan juga membuat sebuah ekspresi melalui desain grafis, seseorang yang suka kluyuran juga akan hobi traveling, ataupun seseorang yang suka menulis pastilah mencari sebuah cara agar dapat mengekspresikan tulisannya, dalam hal ini bisa melalui sebuah blogging di internet. Hal inilah yang akan mendasari untuk menunjukkan sebuah Personal Branding. 

Membangun Personal Branding melalui sebuah media blogging pun bisa bermacam-macam. Karena hal ini juga bisa menunjukkan siapa diri kita. Sembari belajar mengekspresikan diri melalui sebuah tulisan yang bisa dibaca oleh orang lain. Sebagai contoh hobi, tidak mungkin seseorang hanya mempunyai satu hobi saja, pastilah dia mempunyai hobi yang lain. Banyak cara bisa dilakukan dalam hal blogging ini, kita tidak akan kesulitan mengekspresikan diri kita sebagai bahan untuk mengisi sebuah blog. Kita bisa menuliskan hal-hal atau apa hobi kita, latar belakang pendidikan serta profesi kita serta segala yang terkait dengan hal ini, kemampuan dalam menghasilkan karya seni desain grafispun bisa dijadikan sebagai bahan untuk mengekspresikan diri pada blog dan bahkan mungkin juga bermanfaat bagi orang lain apabila mau sekalian membuat panduan atau tutorial pembuatannya.

Dengan mulai belajar berbagi dari hal-hal kecil inilah orang lain akan mengetahui Personal Branding kita. Tidak perlu menjadi orang terkenal dulu karena belum tentu kita juga bisa terkenal, apalagi kalau kita tidak mempunyai sebuah kemampuan khusus yang benar-benar bisa ditonjolkan. Dengan media blog pun kalau kita punya sebuah niat dan kemauan, maka hal ini tidaklah sulit. Tetapi tentu saja hanya dengan sebuah blog kita akan langsung mempunyai Personal Branding, ada tahap dan proses ynag mesti dilalui. Sebagai seseorang yang ingin menjadikan ciri khas atau kemampuan pribadi untuk menciptakan sebuah Personal Branding yang bagus, maka kita harus fokus, konsisten, aktif menambah wawasan ilmu dan pengetahuan, melakukan sebuah inovasi dan terus berusaha mengembangkan pengetahuan yang dimiliki bisa memberikan pengaruh bagi masyarakat luas dengan berbagi ilmu. Jangan pelit ilmu, meskipun ada yang bilang, Ilmu itu mahal harganya, berbagilah walau sekedar sedikit. Mengisi blog untuk membangun Personal Branding tidak perlu memaksakan diri agar cepat menjadi terkenal. Buatlah menjadi sebuah hal yang perlahan namun pasti. Insyaallah jika sudah melalui sebuah proses kesabaran dan ketekunan hal ini akan menghasilkan sebuah Personal Branding yang nyata. Karena pada dasarnya, ketekunan dan menjadi diri sendiri adalah modal awal menuju personal branding yang sesungguhnya. 

Semoga bermanfaat, selamat menemukan Personal Branding anda.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

LJK UAS UKURAN A4 FORMAT MICROSOFT EXCEL

  Bagi yang membutuhkan, LJK UAS UKURAN A4 DALAM FORMAT MICROSOFT EXCEL, silahkan KLIK DISINI . Semoga bermanfaat.

LJK UAS UKURAN FOLIO/F4 PILIHAN GANDA DAN ESSAY FORMAT MICROSOFT EXCEL

Mungkin ada yang membutuhkan, LJK UAS UKURAN FOLIO/F4 PILIHAN GANDA DAN ESSAY DALAM FORMAT MICROSOFT EXCEL , silahkan KLIK DISINI . Semoga bermanfaat.

TRIK MEMBUAT DESAIN LJK UJIAN MENGGUNAKAN MICROSOFT EXCEL

Setiap sekolah pasti mengadakan sebuah evaluasi pada setiap akhir pembelajaran di sekolah. Hal ini tidak bisa terlepas dari yang namanya ujian atau ulangan. Dalam hal ini pasti panitia akan sibuk menyiapkan berkas-berkas perlengkapan untuk ujian. Salah satunya adalah lembar jawaban.  Lembar jawaban ini bisa bermacam-macam bentuknya. Mulaidari format kotak sampai format bulatan seperti format LJK (LEMBAR JAWABAN KOMPUTER) dalam ujian yang sebenarnya. Namun tidak ada salahnya apabila pihak mengajak siswanya untuk sejak awal berlatih menggunakan format LJK seperti ujian yang sesungguhnya. Untuk membuat LJK kita bisa menggunakan software yang sudah begitu familier dengan Bapak/Ibu Guru yaitu Microsoft Excel. Bapak/Ibu bisa menggunakan Microsoft Excel versi berapapun.  Berikut beberapa trik sederhana membuat desain LJK menggunakan Microsoft Excel (contoh berikut ini menggunakan Microsoft Office Excel Versi 2007): 1. Aktifkan Microsoft Office Excel 2007 2. Klik Tab M